Tonton Serunya Trilogi Orisinal Star Wars yang Dirangkum dalam Game 8-Bit Ini
Arya W. Wibowo – Di tengah serunya film Star Wars: The Force Awakens yang melanda dunia (termasuk saya), 8-Bit Cinema menyajikan sebuah rangkuman dari trilogi Star Wars orisinal dalam bentuk game klasik. Sebuah tontonan yang sangat menarik bagi kamu gamer tahun 90-an dan juga fan Star Wars.
Christoph Waltz Hadir dalam Iklan Terbaru dari Clash of Clans yang Sangat Menghibur Ini
Arya W. Wibowo – Iklan Clash of Clans tampaknya belum akan surut dalam waktu dekat. Pada iklan terbaru Clash of Clans ini, kamu akan ditemani Christoph Waltz (pemenang piala Oscar) dalam sebuah dongeng seru tentang sebuah perang dahsyat. Bagaimana akhir dari cerita tersebut? Kamu lihat saja sendiri pada video di atas!
Rovio Menghadirkan Update Bertema Natal pada Tujuh Game Angry Birds
Iqbal Kurniawan – Rovio telah bekerja keras di penghujung tahun ini. Menyambut hari raya Natal dan akhir tahun, mereka telah menghadirkan suasana liburan melalui update di ketujuh game Angry Birds yang tersedia di iOS maupun Android. Ketujuh game tersebut di antaranya meliputi Angry Birds 2, Angry Birds Fight, hingga Angry Birds Transformers. Kamu bisa melihat rangkumannya melalui video di atas.
Sony Pamerkan Koleksi Gambar Ucapan Akhir Tahun dari para Developer Game
Iqbal Kurniawan – Para artis dari developer game juga tidak ingin ketinggalan merayakan momen Natal dan liburan akhir tahun. Berbagai developer maupun penerbit game membuat gambar khusus untuk mengucapkan selamat kepada yang merayakan serta mengharap agar kita semua dapat menghakhiri 2015 dengan suka cita. Kamu bisa melihat koleksi yang telah dirangkum oleh Sony selengkapnya melalui tautan di bawah.
Sumber: Blog PlayStation
Iklan Dragon Quest Builder Versi Nyata Berikut Ini Memperlihatkan Aksi Mengamen Sang Hero yang Penuh Akan Penghayatan
Risky Maulana – Saya akui iklan video game buatan Jepang selalu menarik untuk disimak. Sayangnya terlepas dari uniknya konsep iklan yang dibawakan Dragon Quest Builder tadi, saya masih belum menemukan sumber resmi yang sanggup menghadirkan kualitas gambar yang lebih baik dibandingkan video di atas.
Semoga saja channel PlayStation atau mungkin Square Enix Jepang bersedia mengunggah video iklan ini beberapa waktu ke depan.
Seorang Gadis Membuatkan Kekasihnya yang Ketagihan Bermain The Witcher 3 Seperangkat Kartu Bermain Gwen
Risky Maulana – Yep, nampaknya di luar sana terdapat seorang gamer yang beruntung mendapatkan kekasih yang memahami akan kemauan pasangannya. Bayangkan saja, seperangkat kartu Gwen yang selama ini dimainkan lewat game The Witcher 3, tiba-tiba saja bisa dinikmati secara nyata berkat kemampuan handycraft yang dimiliki sang kekasih.
Ingin tahu lebih banyak mengenai detail kartu Gwen versi dunia nyata tadi? Silakan kunjungi tautan menarik berikut ini.
Review The Witcher 3: Wild Hunt – Liar, Luas, dan Indah
Saksikan Trailer Peluncuran Legend of Heroes: Trails of Cold Steel di Sini
Mohammad Fahmi – Apakah kamu sdudah menantikan seri RPG terbaru terbitan XSEED ini? Tidak perlu menunggu lama-lama, karena akhirnya Legend of Heroes: Trails of Cold Steel telah dirilis di PS4 dan PS Vita. Saksikan trailer game ini di atas.
The post Rangkuman Berita Game Hari Ini – 23 Desember 2015 appeared first on Tech in Asia Indonesia.