Pada hari kedua Tech in Asia Jakarta 2015, terdapat lebih dari 118 startup yang tampil di Bootstrap Alley. Sebagian besar merupakan startup tahap awal, sebagian sudah meluncurkan produk mereka, sementara sebagian yang lain masih dalam tahap pengembangan. Berikut adalah 10 startup menarik yang kami temukan di Bootstrap Alley hari kedua konferensi.
Kumoten
Kumoten merupakan penyedia layanan dropshipper. Penjual yang tertarik menjadi mitra, bisa menjadi penjual online tanpa perlu memiliki stok barang dan juga mengirim barang. Semua proses akan dikelola langsung oleh Komuten. Startup asal Malaysia ini bahkan memungkinkan penjual untuk mendistribusikan produk-produk yang ingin mereka jual ke toko online lain seperti Elevenia atau Tokopedia langsung dari platform Komuten.
CakraApp
Cakra App merupakan aplikasi untuk terapi autis, ADD, ADHD, Aspeger, Down Syndrome, keterbelakangan mental, dan lambat belajar dengan menggunakan teknologi interaktif. Muhammad Lutfi Ramdhani selaku founder mengungkapkan bahwa ada sekitar 1.200 lebih anak-anak Indonesia yang terkena gejala tersebut dan dari tahun ke tahun terus meningkat. Sejauh ini, Muhammad mengungkapkan bahwa aplikasi ini mampu menyembuhkan gejala tersebut hingga 30 persen.
Crowdo
Crowdo merupakan situs crowdfunding atau penggalangan dana. Terdapat empat jenis penggalangan dana yang ditawarkan oleh Crowdo yaitu Equity Crowdfunding, Peer-to-Peer Lending, White Label Crowdfunding, dan Reward Crowdfunding. Namun, saat ini Crowdo masih dalam tahap pengembangan. Startup ini masih berjalan secara offline, dengan menghubungkan antara pemberi dana dengan pencari dana secara langsung melalui pertemuan-pertemuan.
Fasyen
Fasyen merupakan aplikasi mobile yang memberikan rekomendasi-rekomendasi seputar dunia fashion. Rekomendasi-rekomendasi tersebut berasal dari pengguna aplikasi Fasyen. Di saat bersamaan, rekomendasi-rekomendasi tersebut akan menjadi sebuah saluran khusus. Misalnya kumpulan rekomendasi sebuah produk kecantikan dengan merek A.
CoinPip
CoinPip merupakan layanan pengiriman uang secara global menggunakan sistem blockchain, metode serupa yang digunakan oleh Bitcoin. Layanan ini akan memproses pengiriman dengan durasi satu sampai dua hari. Hal itu karena proses konversi dari mata uang virtual menjadi mata uang di negara tersebut memakan waktu yang lama. CoinPip mengambil dua persen dari setiap transaksi yang dilakukan oleh pengguna.
Promoji
Promoji merupakan aplikasi mobile yang memungkinkan pengguna untuk mencari informasi diskon dan promo yang ada di tempat-tempat tertentu seperti restoran, mal, kafe, dan lainnya.
Aplikasi ini memiliki desian antarmuka yang sangat menarik, hal itu karena Sergio Rusli selaku Founder dan CEO memiliki latar belakang sebagai desainer. Akan tetapi saat ini Sergio mengungkapkan bahwa ia masih melakukan outsourcing untuk mengembangkan aplikasi tersebut.
Retrospective Journal
Retrospective Journal merupakan layanan printing online yang ditujukan bagi pengguna dengan latar belakang desain. Misalnya mereka bisa mencetak album foto atau koleksi karya seni mereka. Harga diatur berdasarkan ukuran foto yang mereka inginkan dengan minimum pemesanan 40 lembar buku.
Waple
Waple merupakan aplikasi berbagi akses Wi-Fi. Dengan aplikasi itu, pengguna bisa mendapatkan kode Wi-Fi dan juga bisa berbagi kode Wi-Fi yang mereka dapatkan ke pengguna lain. Tidak hanya memberi keuntungan bagi pengguna aplikasi. Waple juga membantu para pemilik bisnis seperti restoran atau kafe untuk mempromosikan tempat mereka melalui aplikasi tersebut.
Sembako
Sembako merupakan aplikasi mobile yang menghubungkan konsumen dengan penjual kebutuhan sehari-hari seperti air galon, beras, daging, dan lainnya. Tidak hanya itu, melalui aplikasi ini pengguna juga bisa mendapatkan kupon atau diskon-diskon tertentu dengan berbagi informasi mengenai barang-barang yang dijual di dalam aplikasi ke teman-teman mereka.
Saturdays
Saturdays menyediakan kacamata buatan tangan dengan desain yang berkualitas dan mengklaim memiliki harga yang lebih terjangkau dibandingkan kacamata merek luar lainnya. Startup ini masih dalam tahap pengembangan, dan akan resmi meluncur pada akhir bulan November.
Artikel ini merupakan bagian dari liputan Tech Asia Jakarta 2015 yang berlangsung pada tanggal 11 dan 12 November. Ikuti seluruh liputannya di sini.
(Diedit oleh Lina Noviandari)
The post 10 Startup Menarik yang Kami Temukan di Hari Kedua Bootstrap Alley Tech in Asia Jakarta 2015 appeared first on Tech in Asia Indonesia.