Quantcast
Channel: Tech in Asia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 6222

Rangkuman Berita Game Hari Ini – 11 Juni 2015

$
0
0

Tail Drift Mendapatkan Update Besar-Besaran

Iqbal Kurniawan - Setelah berubah menjadi game free-to-play pada bulan Januari lalu, kini developer Right Pedal Studios kembali memberikan update kepada game Tail Drift. Tidak tanggung-tanggung, update kali ini membawa berbagai tambahan konten maupun fitur ke dalam game balapan pesawat pada tabung tersebut.

Update versi 1.0.5 kali ini menghadirkan 4 pesawat baru, 9 lintasan tambahan, 13 achievement anyar, dan masih banyak hal lagi. Right Pedal Studios juga memutuskan untuk menghilangkan mekanisme bensin (semacam sistem energi di game free-to-play) sehingga kamu bisa membalap sepuasnya tanpa harus menunggu bensin terisi kembali.

Nikmati Keindahan Lingkungan Game Racing dalam Tail Drift


Seorang Kakek Menirukan Gerakan Taunt dari Para Karakter di Super Smash Bros

Iqbal Kurniawan – Di dalam tubuh seorang dewasa, bisa jadi tersimpan jiwa yang muda. Kalimat itu terasa pas menggambarkan tingkah seorang kakek yang menirukan gerakan mengejek (taunt) dari para karakter di Super Smash Bros. Kakek tersebut adalah seorang ayah dari komedian di kota Los Angeles bernama Nick Luciano.

Mereka bekerja sama membuat video konyol itu, di mana Nick menjadi pengarah dan ayahnya menjadi pemeran. Video yang diunggah di channel YouTube milik Nick tersebut membuat saya semakin yakin bahwa usia bukanlah sebuah penghalang bagi seseorang untuk tetap bersenang-senang.


Facebook Messenger Memiliki Sebuah Game Khusus Berbentuk Doodling

Facebook Doodle | screenshot

Risky Maulana – Aplikasi chatting bawaan Facebook untuk plaftorm mobile ini sekarang memiliki game dengan konsep doodling alias menggambar berjudul Doodle Draw for Messenger. Sesuai judulnya, lewat aplikasi game ini kamu akan menggambar sebuah objek yang telah kamu pilih di menu utama dan mengirimkannya kepada seorang teman untuk ditebak.

Meskipun konsep permainannya agak sedikit mirip dengan game Draw Something, Doodle Draw For Messenger sebenarnya adalah aplikasi samping Facebook Messenger, jadi kamu tak harus membuka aplikasi baru untuk memainkannya. Cukup buka Facebook Messenger kamu di smarthpone, kemudian tantang kawan Facebook kamu dengan gambaran paling absurd yang pernah kamu buat.


Update Terbaru Dead Trigger 2 Akan Menyertakan Senjata Baru, Pistol Alien Area-51

Risky Maulana – Sesuai video yang kamu lihat tadi, update baru Dead Trigger 2 bertajuk Run & Gun Tournament ini menyertakan pilihan senjata baru berbentuk pistol alien, Area 51 Gun. Pistol yang terlihat sangat menarik ini sayangnya hanya bisa kamu dapatkan dengan cara membelinya dengan harga $4.99 atau sekitar Rp66.000. Hmm ... mahal.

Review Dead Trigger 2 – Free FPS Mobile Terbaik yang Pernah Ada!


Razer Dikabarkan Akan Membeli Ouya, Console Android yang Sedang Dirundung Hutang

Ouya | Photo

Arya W. Wibowo – Razer, perusahaan yang terkenal dengan produk perangkat gaming, dikabarkan sedang dalam pembicaraan untuk mengakuisisi Ouya. Dari sumber yang dipercaya oleh VentureBeat, nilai akuisisi tersebut diperkirakan bernilai sekitar 10 juta dolar Amerika. Menurut sumber tersebut, nilai ini sesuai dengan jumlah hutang yang dimiliki Ouya dan akan digunakan untuk membayarnya.

Razer sendiri dalam waktu dekat ini akan meluncurkan microconsole milik mereka untuk bersaing dengan Amazon Fire dan Nvidia Shield yang sudah lebih dulu keluar. Apakah akuisisi ini bertujuan untuk mendukung microconsole mereka? Kita lihat saja.

Sumber: VentureBeat


Blizzard Akan Berlakukan Kembali Kemampuan Terbang di World of Warcraft, Tapi Ada Syaratnya

World of Warcraft Warlords of Draenor | Art

Arya W. Wibowo – Melalui blog mereka, Blizzard mengumumkan bahwa fitur terbang yang dulu pernah ada di World of Warcraft lalu dihilangkan pada patch Warlords of Draenor itu kini akan dihadirkan kembali. Akan tetapi, hal itu datang dengan sebuah syarat: kamu harus menyelesaikan seluruh konten yang ada di dalam outdoor environtment Draenor dan memiliki setidaknya satu karakter yang memiliki level 90 ke atas.

Hal ini, ujar Blizzard, agar pemain terlebih dahulu mengoptimalkan konten yang ada di setiap daerah dan mendapatkan pengalaman berkesan yang hanya bisa didapatkan jika melakukannya dengan kaki. Jika pemain sudah menyelesaikan semua konten yang ada di darat, barulah ia boleh “melanggar aturan” dan bereksplorasi melalui udara.

Sumber: Battle.Net


Saksikan Pengumuman Game Terbaru dari Platinum Games Lewat YouTube Live at E3!

Kevin Sutanto - Platinum Games berencana untuk mengumumkan sebuah gameplay dari game baru garapannya pada acara E3 yang dibawakan oleh IGN pada tanggal 16 Juni 2015 mendatang, tapi kamu bisa melihat terlebih dahulu apakah game baru yang dimaksud dalam acara YouTube Live at E3 yang diadakan pada tanggal 15 Juni 2015. Untuk lebih jelasnya, kamu bisa menyaksikan trailer dari acara tersebut lewat video di atas.


Logitech Mengumumkan Secara Resmi Produk Setir Balap Barunya

Kevin Sutanto - Setelah infonya sempat bocor beberapa saat yang lalu, Logitech akhirnya secara resmi mengumumkan dua produk setir balap yang bernama G29 dan G920. G29 akan mendukung penggunaan di console PS3/PS4, sementara itu G920 akan mendukung penggunaan di console Xbox One/Xbox 360.

Kedua setir tersebut diberi label harga $399 (Sekitar Rp5,3 juta) dan kamu bisa membeli modul tambahan berupa tuas untuk mengganti gigi bernama Driving Force Shifter seharga $59 (Rp790.000). Khusus G29, Logitech juga mengumumkan bahwa setir ini juga mendukung penggunaan dalam game Driveclub.

Seperti yang bisa kamu lihat, setir ini merupakan sebuah barang yang cukup mewah dan sepertinya memang ditujukan untuk penggemar game balap sejati. Kalau kamu tidak terlalu sering bermain game balap, sepertinya kamu tidak perlu sampai mengeluarkan uang hingga lebih dari enam juta rupiah untuk memiliki sebuah setir balap. G29 akan mulai dijual pada bulan Juli 2015, sementara G920 akan bisa kamu beli pada Oktober 2015.


Hyrule Warriors Akan Dirilis di 3DS

Mohammad Fahmi - Secara mengejutkan, game musou eksklusif Wii U yang dirilis tahun lalu, Hyrule Warriors, akan dirilis juga untuk 3DS. Lebih mengejutkannya lagi, versi 3DS ini akan tersedia juga untuk 3DS klasik dan memiliki dua karakter baru dari Legend of Zelda: Wind Waker. Sayangnya belum banyak informasi tersedia karena sebenarnya trailer yang tersebar pun adalah akibat kebocoran tidak sengaja. Informasi lebih lanjut kemungkinan akan tersedia di ajang E3 nanti.

Preview Hyrule WarriorsGame Zelda Ini Ternyata Menarik Seperti Apa yang Kita Harapkan


Game Stealth Buatan Kreator Thomas Was Alone, Volume, Akan Rilis Agustus Ini

Mohammad Fahmi - Volume, game terbaru dari Mike Bithell yang populer berkat Thomas Was Alone, akhirnya mendapatkan tanggal rilis. Game stealth dengan grafis low-poly keren dan musik serta suara narator luar biasa ini rencananya akan dirilis di PS4, PS Vita, dan Steam pada 18 Agustus 2015.

Volume – Sebuah Narasi Indah Untuk Game Stealth Yang Unik


The post Rangkuman Berita Game Hari Ini – 11 Juni 2015 appeared first on Tech in Asia Indonesia.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 6222

Trending Articles