Foto Jagoan Far Cry 4 Beredar Di Dunia Maya
Dia bernama Ajay Ghale. Kuat dugaan Ghale memiliki hubungan relasi dengan Pagan Min, sosok diktator Kyrat yang menjadi lawanmu di game Far Cry 4. Diceritakan bahwa petualanganmu sebagai Ajay di game Far Cry 4 bermula saat Ajay pulang ke Kyrat untuk menabur abu dari mayat ibunya di kampung halaman, sebelum akhirnya bertemu Pagan Min yang menjadikannya “tamu kehormatan” untuk ditangkap dan diburu layaknya seekor hewan.
[Update] Glu Akhirnya Merilis Trailer Dari Game Kim Kardashian
Update: Pagi ini Glu telah menarik video resmi game Kim Kardashian: Hollywood. Tapi jangan khawatir, kami telah memasang link video pengganti dari mobile game sensasional tersebut agar tetap bisa kalian nikmati. Enjoy
Hi Darl..
Melanjutkan bagian rangkuman berita sensasional yang kemarin kalian baca, hari ini channel YouTube milik Glu Mobile mengunggah sebuah trailer yang memperlihatkan wujud game Kim Kardashian: Hollywood, yang kini berstatus coming soon untuk iOS dan Android.
Dalam trailer tersebut disebutkan pula beberapa feature ”sosialita” yang Glu persiapkan untuk menjadikanmu seorang next Kardashian di gadget yang kamu miliki. Hingga saat berita ini di tulis, trailer ini telah mendapatkan delapan kali dislike dan satu kali like dari pengunjung YouTube. Setelah melihat video tadi, apakah kamu juga berkenan untuk menyumbangkan jempol kamu atas kemunculan mobile game yang satu ini?
Gameplay Tower Defense Meramaikan Game Transformers: Rise Of The Dark Spark
Lewat trailer game berdurasi dua menit di atas, kamu diperlihatkan dengan gameplay escalation mode yang dikembangkan Activision untuk game Transformers: Rise Of The Dark Spark. Sekilas gameplay action ala tower defense yang ditunjukkan escalation mode ini mengingatkan saya dengan game Dungeon Defenders dan Orcs Must Die!. Di sini kamu bisa mendirikan beberapa struktur pertahanan yang sangat membantu perjuanganmu dalam menghentikan gelombang serangan lawan.
Transformers: Rise Of The Dark Spark dijadwalkan rilis pada 24 Juni 2014 mendatang.
Lihat Gameplay Permainan Digimon Story: Cyber Sleuth Untuk PS Vita
Namco Bandai saat ini tengah sibuk mempromosikan game terbaru dari franchise anime Digimon, Digimon Story: Cyber Sleuth yang akan dirilis di PS Vita tahun 2015 mendatang. Lewat video berdurasi satu menit yang diunggah dari website resminya di Jepang, kamu bisa melihat aspek eksplorasi RPG ke dalam dunia digital yang sering kamu lihat di serial animasinya.
Official Website: Digimon Story
Update Terbaru Asphalt 8: Airborne Menampilkan Deretan Mobil Baru
Setidaknya Gameloft memberikan 7 mobil baru yang sangat keren! Mulai dari Chrysler ME 412, Ferrari FF, 2015 Ford Mustang, sampai Mercedes SLS AMG. Selain itu dalam update terbaru tersebut kamu juga tidak akan lagi dibebani oleh biaya sewa mobil ketika ingin memulai sebuah event.
Apple App Store Link: Asphalt 8: Airborne, Gratis
Google Play Link: Asphalt 8: Airborne, Gratis
Gameloft Rilis Dungeon Gems, Sayangnya Tidak Masuk Indonesia.
Lagi-lagi berita dari Gameloft, selain rentetan game baru yang hadir hari ini, ternyata studio asal Perancis tersebut merilis game terbarunya dengan judul Dungeon Gems. Sayangnya game yang mirip seperti Puzzle & Dragon ini tidak masuk ke region Indonesia baik di iOS maupun di Android. Bagi kamu yang memiliki akun Apple App Store Amerika bisa menikmatinya melalui link di bawah.
Apple App Store Link US: Dungeon Gems, Gratis
Google Play Store Link: Dungeon Gems, Gratis (tidak tersedia di Indonesia)
Versi Anime Bayonetta Akan Tersedia Dalam Bahasa Inggris
Versi anime dari game action buatan Platinum Games, Bayonetta, akhirnya akan dirilis di Amerika Serikat dan Kanada. Belum ada informasi lebih lanjut tentang film ini selain berita bahwa kreator dari anime ini akan datang ke Amerika bulan depan. Well, setidaknya kita akan bisa menikmati anime Bayonetta dengan subtitle bahasa Inggris.
Sumber: FUNimation
Post Rangkuman Berita Game Hari Ini – 19 Juni 2014 muncul terlebih dahulu di Games in Asia Indonesia.