Banyaknya musibah yang terjadi pada tahun 2015 telah meningkatkan aktivitas penggalangan bantuan dana melalui situs crowdfunding di Indonesia. Hal ini sangat dialami oleh KitaBisa, salah satu situs penggalangan dana di Tanah Air.
Melalui siaran pers yang kami terima, KitaBisa mengklaim bahwa jumlah dana yang terkumpul sepanjang tahun 2015 mencapai Rp7,2 miliar. Dana tersebut merupakan akumulasi dari 628 kampanye yang didukung oleh 18.000 lebih donatur. Angka ini mengalami peningkatan signifikan dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya mencapai Rp1,4 miliar.
Salah satu musibah yang paling banyak menarik perhatian netizen pada tahun ini adalah bencana kabut asap. Dengan slogan #MelawanAsap, salah satu kampanye di KitaBisa ini berhasil mengumpulkan dana hingga Rp599 juta lebih.
Ada juga kampanye dengan slogan #Shaveforhope, sebuah inisiatif untuk menggalang dana bagi anak penderita kanker. Kampanye tersebut berhasil mengumpulkan dana sebanyak Rp560 juta lebih.
Kampanye lain yang juga sukses dilakukan di KitaBisa adalah Becak Terus. Kampanye ini berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp325 juta. Becak Terus adalah aksi menarik becak dari Aceh ke Jakarta dengan jarak tempuh sepanjang 2611 km. Kampanye ini dilakukan oleh Scott Thompson demi menggalang dana untuk empat yayasan di Indonesia.
Sangat disayangkan, situs penggalangan dana lain seperti Wujudkan dan Ayopeduli tidak memanfaatkan momen tersebut untuk meningkatkan kesadaran netizen akan aksi sosial lewat situs crowdfunding di Indonesia.
(Diedit oleh Fadly Yanuar Iriansyah)
The post Situs Crowdfunding KitaBisa Kumpulkan Dana Hingga Rp7,2 Miliar Sepanjang 2015 appeared first on Tech in Asia Indonesia.