Dalam rangka merayakan penampilan ikon game arcade klasik Q*bert di film Pixels, developer Sideline Amusements akhirnya menghadirkan game Q*bert: Rebooted di iOS. Kabar ini membuat berita yang pernah Fahmi sampaikan tahun lalu menjadi kenyataan.
Q*bert: Rebooted menggunakan tampilan 3D yang merupakan perbaikan dari grafis piksel pada game orisinalnya. Walaupun ditampilkan dengan gaya grafis yang berbeda, para pemain Q*bert orisinal pastinya bisa segera langsung familier dengan wujud Q*bert yang aneh nan menggemaskan serta musuh-musuhnya seperti Coily, Ugg, Slick, Sam, dan lainnya.
Perbedaan lain yang langsung kentara adalah bentuk dari platform di setiap levelnya. Apabila platform pada game Q*bert klasik berbentuk kotak, maka di Q*bert: Rebooted para pemain akan dihadapkan dengan platform berbentuk heksagon. Perbedaan dimensi platform ini memberikan opsi arah lompatan yang lebih banyak kepada pemain dari empat arah menjadi enam.
Pemain lama yang ingin bernostalgia dengan Q*bert orisinal juga dapat memainkan kembali game arcade klasik tersebut di sini. Q*bert: Rebooted menyediakan dua mode permainan, salah satunya adalah mode Classic Arcade yang tidak lain adalah Q*bert seperti pada mesin arcade kuno buatan developer Gottlieb tahun 1982 silam.
Q*bert: Rebooted dapat diunduh secara cuma-cuma di Apple App Store. Versi Android dari Q*bert: Rebooted dijadwalkan akan segera dirilis dalam beberapa minggu ke depan. Pemilik PC maupun console PlayStation juga dapat mengunduhnya melalui Steam maupun PlayStation Store.
The post Versi Remake Game Arcade Klasik Q*bert Kini Hadir di iOS … dan Android Menyusul Kemudian appeared first on Tech in Asia Indonesia.