Quantcast
Channel: Tech in Asia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 6222

Inilah Trailer Perdana dari Tales of Berseria

$
0
0

Setelah Bandai Namco mengumumkan tengah menggarap seri terbaru Tales of, yakni Tales of Berseria, kini mereka merilis trailer perdana dari Tales of Berseria yang sempat ditunjukkan dalam acara Tales of Festival pada awal bulan Juni lalu.

Trailer perdana ini juga tampak cukup menarik berkat tampilan visual yang lebih detail dari seri Tales of sebelumnya. Jika kamu mengatur tampilan video di atas menjadi 720p atau 1080p, maka kamu akan melihat trailer ini berjalan juga dalam 60 fps. Semoga saja hal ini tetap dipertahankan begitu Tales of Berseria dirilis nanti.

Tales of Berseria - Screenshot 1

Trailer perdana yang disuguhkan oleh Bandai Namco ini hanya menunjukkan sedikit bagian dari Tales of Berseria, seperti dunia secara keseluruhan dan juga karakter utama Velvet.

Tales of Berseria sendiri belum mendapatkan tanggal rilis, namun direncanakan akan dirilis untuk PS4 dan PS3. Jika kamu ingin mendapatkan detail lebih lanjut mengenai seri RPG terbaru dari Bandai Namco ini, jangan lupa untuk memantau terus Tech In Asia Games.

Situs resmi: Tales of Berseria (bahasa Jepang)

The post Inilah Trailer Perdana dari Tales of Berseria appeared first on Tech in Asia Indonesia.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 6222

Trending Articles