Pre-order Batman: Arkham Knight Sekarang dan Kamu Bisa Bermain Sebagai Harley Quinn!
Kevin Sutanto - Seakan hendak membuat game terbarunya semakin ditunggu-tunggu, Warner Bros. dan Rocksteady Studios telah merilis trailer baru dari Batman: Arkham Knight. Berbeda dari trailer sebelumnya yang selalu memperlihatkan aksi sang Dark Knight dan sekutunya, kini trailer dari Batman: Arkham Knight memperlihatkan aksi dari Harley Quinn yang juga salah satu karakter antagonis dalam game tersebut.
Sesuai dengan apa yang disampaikan dalam trailer, jika kamu melakukan pre-order sekarang, maka kamu bisa mendapatkan misi eksklusif di mana kamu bisa berperan sebagai Harley Quinn. Batman: Arkham Knight sendiri akan dirilis pada 23 Juni 2015 untuk PS4, Xbox One, dan PC.
Untuk melengkapi pengalaman bermain, pesan juga PS4 edisi khusus Batman: Arkham Knight!
Square Enix dan IGN Hendak Memperlihatkan Sebuah Game Baru
Kevin Sutanto - Mengutip sebuah artikel dari IGN, Square Enix akan memperlihatkan sebuah judul game baru saat E3 tengah berlangsung. Dari undangan via email yang disampaikan oleh Square Enix, hanya tertera gambar yang bisa kamu lihat di atas. Apakah maksud dari peta tersebut? Mengapa ada bagian yang diburamkan? Bagian editorial dari IGN sendiri mengaku tidak mengetahui akan detail dari acara tersebut. Square Enix sendiri akan mengadakan konferensi pers di E3 pada tanggal 17 Juli 2015 pukul 00.00 WIB.
Zenonia S: Rifts Of Time Kini Sedang Soft Launch Di beberapa Negara, Minus Indonesia
Risky Maulana – Ya, cukup disayangkan memang, game yang saya yakin sudah ditunggu-tunggu para penggemar seri Zenonia di Indonesia ini rupanya melewatkan negara kita sebagai sasaran pelunduran soft launch mereka. Saat tulisan ini dipublikasikan, Zenonia S: Rifts of Time baru tersedia di beberapa negara Asia dan Eropa, diikuti Kanada serta Selandia Baru.
Preview Zenonia S: Rifts of Time - Aksi Grinding Ala Zenonia Yang Serupa Tapi Beda Rasa
Setelah Menggandeng Nintendo, Kreator Puzzle & Dragons Akan Berkolaborasi dengan Batman: Arkham Knight, Anime Ghost In The Shell, Attack On Titans, dan Saint Seiya
Risky Maulana – Setelah beberapa waktu lalu hadir dengan dua variasi spin-off karakter Mario dan Pokemon dari Nintendo, kini GungHo berniat untuk melebarkan jaringan Puzzle & Dragons dengan mengandeng franchise populer lainnya di luar sana. Mengutip berita Anime News Network, Gungho saat ini tengah melirik Batman dan animasi Ghost In The Shell sebagai target kolaborasi Puzzle & Dragons mereka berikutnya.
Wacana tersebut baru sebatas perencanaan, dan pihak Gungho sendiri saat ini tengah berkonsentrasi untuk kolaborasi Puzzle & Dragons dengan anime Attack On Titans yang akan rilis dalam waktu dekat. Baru kemudian menyusul anime Saint Seiya beberapa waktu ke depan. Jadi bisa kamu bayangkan sendiri kawan, ada berapa banyak variasi game Puzzle & Dragons yang akan kamu temui dua tahun nanti.
Plants vs Zombies 2 Hadirkan Update Baru Mereka yang Berjudul Lost City Part 1
Arya W. Wibowo – EA mengumumkan hari ini bahwa Plants vs Zombies 2 mendapatkan update besar. Berjudul Lost City part 1 (yang berarti setidaknya ada part 2), kini Plants vs Zombies 2 memiliki 16 level baru yang bertema emas dan lava, 4 tanaman baru yang berasal dari iklim tropis, dan 10 zombi baru. Terdapat pula fitur baru berupa Golden Tile Sun, yaitu tile yang menghasilkan sinar matahari, bahan utama pemain untuk menanam tanaman di seri Plants vs Zombies. Ingin mencoba update bagian pertama dari dua bagian ini? Langsung saja unduh melalui tautan di bawah.
Review Plants vs Zombies 2 – Melawan Zombi Tidak Pernah Seseru Ini!
Saksikan Sadis (dan Kocaknya) Super Smash Bros Jika Memakai Gerakan X-Ray yang Ada di Mortal Kombat X
Arya W. Wibowo – Super Smash Bros adalah game fighting yang bisa dibilang ramah untuk dimainkan keluarga, sedangkan Mortal Kombat X adalah game yang sama sekali tidak bisa dikonsumsi anak-anak atau bahkan mungkin remaja jika dilihat dari rating. Lalu bagaimana jika Super Smash Bros “diracuni” gerakan-gerakan x-ray yang ada di Mortal Kombat X? Bagi kamu penggemar salah satunya, mungkin akan tersenyum atau malah menggeleng-gelengkan kepala.
Review Mortal Kombat X – Belajar Anatomi Dengan Cara Anarkis
Update Terbaru WWE Immortals Hadirkan Tambahan Karakter dan Event Spesial
Iqbal Kurniawan - Game fighting WWE Immortals kembali kedatangan karakter tambahan melalui update terbarunya. Karakter yang hadir kali ini adalah Dean Ambrose dan Stephanie McMahon. Selain itu, penerbit Warner Bros. juga mengumumkan event spesial yang mereka sebut Money in the Bank. Pemain WWE Immortals dapat ikut serta dalam sesi pertarungan online dan bertarung dengan sesama pemain lain demi memperebutkan item khusus. Event tersebut berlangsung selama seminggu pada tanggal 10 – 17 Juni 2015.
Review WWE Immortals – Bosan Bergulat, Kini Mereka Bertarung
Begini Jadinya Bila Game Hearthstone Benar-Benar Ada di Dunia Nyata
Iqbal Kurniawan – Kedua video di atas merupakan iklan yang dibuat oleh Blizzard Entertainment untuk mempromosikan Hearthstone. Kamu bisa melihat bagaimana jadinya bila turnamen card battle yang dimainkan oleh seorang gamer Hearthstone di bus benar-benar terjadi di sebuah arena colosseum. Tidak hanya berhenti pada pertarungan saja, Blizzard Entertainment juga membuat video kedua yang menampilkan sesi wawancara si Ogre yang kalah bertarung di video pertama. Kedua iklan kreatif tersebut sukses membuat saya terkekeh-kekeh saat menontonnya.
Preview Hearthstone – Game Card Battle Pertama dari Blizzard
Battle.net (PC & Mac): Hearthstone: Heroes of Warcraft, Gratis
The post Rangkuman Berita Game Hari Ini – 3 Juni 2015 appeared first on Tech in Asia Indonesia.