Quantcast
Channel: Tech in Asia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 6222

Jemu Melihat Kloning Swing Copters Bertebaran, Google Kini Menarik Lusinan Game Serupa Dari Peredaran

$
0
0

Minggu kali ini adalah minggu Agustus yang cukup berat bagi kalangan gamer Android di luar sana. Bagaimana tidak? Selain karena kita semua kebagian game Swing Copters buatan Dong Nguyen yang luar biasa sulit (sehingga tak ada satupun dari anggota GiA yang berinisiatif menulis review tentangnya minggu ini), kita juga kebagian problematika baru di mana kita yang berniat untuk mengunduh Swing Copters di Google Play justru dipersulit dengan kemunculan beragam kloningnya di luar sana. Hal tersebut rupanya diamini juga oleh beberapa rekan game media di luar negeri yang turut mencurahkan keluh kesahnya mencari Swing Copters melalui tweet berikut.


Beruntung Google kini bertindak sigap dan segera mengeksekusi para developer oportunis yang berbuat nakal dengan menarik lusinan kloning Swing Copters dari peredarannya di Google Play. Mengutip dari laporan pengamatan Polygon, setidaknya sudah ada lusinan kloning game Swing Copters yang ditarik dari peredaran sehingga kini Dong Nguyen dan rekan-rekannya di Gears Studio bisa bernapas lega sambil menikmati posisi game mereka yang menduduki kolom trending pada bagian Popular Games di Google Play.

Jadi, bagaimana kawan pembaca setia GiA? Sudah sejauh mana kalian berhasil menerbangkan makhluk berwarna oranye ini melalui genggaman gadget di tangan kalian? Silahkan kirim foto pencapaian terjauh kamu di Swing Copters  melalui kolom komentar artikel di bawah ini.

Post Jemu Melihat Kloning Swing Copters Bertebaran, Google Kini Menarik Lusinan Game Serupa Dari Peredaran muncul terlebih dahulu di Games in Asia Indonesia.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 6222

Trending Articles