Quantcast
Channel: Tech in Asia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 6222

Itch.io – Solusi Emas Untuk Mencari Dan Menjual Game Indie

$
0
0

Terkadang banyak gamer yang bingung di mana kira-kira mereka bisa menemukan satu tempat yang berisi game indie berkualitas namun namanya belum terlalu populer. Developer pun juga terkadang bingung, kira-kira di mana mereka bisa mengunggah game mereka untuk dapat diakses oleh para gamer yang memang menggemari game indie, game eksperimental, atau game buatan developer baru yang butuh exposure.

Beberapa waktu yang lalu saya menemukan sebuah website yang sepertinya bisa memuaskan keinginan gamer dan developer yang saya sebutkan di atas dalam wujud sebuah situs bernama itch.io. Jadi apakah itch.io itu? Mudahnya, jika kamu merupakan penggemar musik indie asing, kemungkinan kamu pernah mendengar situs Bandcamp, itch.io ini bisa dibilang memiliki cara penggunaan yang sangat mirip dengan Bandcamp, baik dari sisi konsumen maupun kreator.

itch.io | Screenshot Home

Kalau kamu tidak tahu apa itu Bandcamp, biar saya jelaskan secara singkat. Bandcamp adalah situs di mana musisi bisa mengunggah musik buatan mereka dan menjualnya dengan metode pembayaran PayPal. Para musisi bisa menentukan sendiri harga minimal yang ditawarkan, termasuk mereka bisa menjual musik mereka seharga US$ 0 (sekitar Rp 0 … ya iya lah!).

Para calon pendengar bisa mengunduh musik tersebut dengan membayar sesuai harga minimum atau lebih. Jadi kalau mereka mau mengunduh dengan gratis bisa saja kalau memang diizinkan sang seniman, atau kalau mereka mau menyumbang lebih juga sangat boleh. Konsep seperti inilah yang digunakan itch.io untuk membantu para developer game indie menjual game mereka.

itch.io | Browse Game Screenshot

Jika kamu sedang mencari game untuk dimainkan, itch.io dapat membantu kamu browsing game baik secara acak, dibagi per genre, atau dibagi berdasarkan harga. Perlu diingat itch.io murni berisi game indie, jadi jangan berharap tiba-tiba kamu menemukan game AAA berukuran raksasa di situs ini dijual dengan harga US$0.

Lihat Juga: 6 Toko Game Digital Yang Wajib Kamu Ketahui

Sedangkan untuk developer, itch.io betul-betul merupakan website impian. Selain sistem menjual game seperti contoh dari Bandcamp yang saya jelaskan di atas, itch.io juga akan memberikan informasi analitis dari game kamu dalam bentuk grafik serta teks informasi pendapatan dan akses pengguna itch.io ke laman game kamu. Jika game yang kamu upload ke itch.io adalah game premium, kamu juga bisa menentukan sendiri diskon yang kamu tawarkan untuk game tersebut. Dari apa yang telah saya pelajari sejauh ini, itch.io jelas bisa menjadi alternatif yang bagus sebelum game kamu berhasil masuk ke situs seperti Steam. Terlebih lagi itch.io hanya akan meminta 10% saja dari hasil penjualan game kamu.

itch.io | Screenshot Analytic


itch.io | Game Jam Screenshot

Hal menarik lainnya dari itch.io adalah feature yang mengizinkan kamu untuk mengadakan game jam secara online. Game yang kamu buat di game jam itu juga nantinya bisa kamu upload langsung tanpa biaya apapun di itch.io. Contoh game jam yang diadakan melalui situs ini adalah Candy Jam dan Flappy Jam yang sempat populer awal tahun ini.

Itch.io memiliki support untuk game yang dirilis di Windows PC, Mac, Linux, dan Android. Jadi kalau kamu merasa pernah membuat game untuk platform tersebut, atau berminat mencari game indie yang sangat bervariasi di empat platform tadi, jangan ragu-ragu untuk segera kunjungi itch.io.

Website: itch.io

Post Itch.io – Solusi Emas Untuk Mencari Dan Menjual Game Indie muncul terlebih dahulu di Games in Asia Indonesia.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 6222

Trending Articles