Quantcast
Channel: Tech in Asia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 6222

#WeLoveGameDevs – Tunjukkan Rasa Cintamu Pada Game Developer Melalui Media Sosial

$
0
0

Jika kamu termasuk orang yang suka mengikuti akun Twitter dari developer-developer ternama, terutama developer indie, mungkin kamu tahu bahwa minggu ini Twitter cukup dipenuhi dengan pesan penuh benci kepada dua developer indie ternama yaitu Zoe Quinn dan Phil Fish. Zoe Quinn yang populer melalui game berjudul Depression Quest memang konstan menjadi musuh publik karena satu dan lain hal, sedangkan Phil Fish yang populer melalui Indie Game: The Movie dan Fez juga termasuk orang yang sangat buka-bukaan saat berbicara dan sering menuai kontroversi.

Setelah sempat menghilang dari media sosial akibat kontroversi yang terjadi tahun lalu, beberapa minggu terakhir Phil Fish mulai muncul lagi di Twitter dan kembali beraksi bersama Polytron Corporation meskipun tidak sebagai developer game. Minggu ini dia sempat menunjukkan kekecewaan yang sangat besar kepada para gamer yang menghina dan melakukan cyber-bullying kepada Zoe Quinn. Kekecewaan yang dia sampaikan dengan bahasa sangat kasar ala Phil Fish tentunya.

Lihat Juga: Irrational Games, Pengembang Seri Bioshock Resmi Ditutup

Akibat hal ini, seseorang (atau sekelompok orang) berhasil melakukan peretasan terhadap akun Twitter Phil Fish, serta mencuri berbagai informasi pribadi mengenai dirinya dan Polytron. Hal ini menyebabkan dia emosi dan mengatakan bahwa dia (lagi-lagi) berhenti dari industri game, menyarankan agar jangan ada yang mau jadi developer karena perlakuan buruk dari banyak gamer, serta menjual hak dan lisensi atas Polytron Corporation serta Fez.

Hal ini memunculkan gerakan di berbagai media sosial (terutama Twitter) dalam bentuk hashtag #WeLoveGameDevs. Melalui hashtag ini, para gamer, developer, dan seluruh pelaku industri diminta untuk menghentikan segala komentar negatif tentang atau kepada developer game, sambil mengucapkan terima kasih atau mengucapkan hal-hal positif demi menjadi dukungan moral kepada developer.

Di era globalisasi seperti ini tentunya gerakan positif seperti #WeLoveGameDevs sangat dibutuhkan, mengingat mudahnya komunikasi dengan media sosial sering kali menyebabkan seorang mengucapkan sesuatu hal buruk terhadap orang lain tanpa dipikir dulu. Padahal berusaha bertahan hidup sebagai developer saja sudah susah, pakai ditambah hal seperti ini.

Hashtag #WeLoveGameDevs kini cukup populer tersebar di Twitter, dan perusahaan game besar pun ikut menyampaikan rasa cinta mereka melalui akun Twitter masing-masing. Bahkan publisher indie populer Devolver Digital sampai mengganti nama akun Twitter mereka menjadi DevLover Digital untuk menunjukkan dukungan mereka.

Berikut adalah contoh-contoh tweet menarik berisi #WeLoveGameDevs:

Sebagian dari kamu mungkin berpikir hal ini tidak penting dan sangat trivial, tapi pada kenyataannya dukungan melalui kata-kata kurang dari 140 karakter saja mungkin bisa sangat bermakna untuk orang lain. Jadi, sebagai gamer, jika kamu cukup aktif di Twitter, tunjukkanlah rasa cinta kamu pada developer favoritmu. Sebuah ucapan atau kata-kata bisa bermakna lebih dari yang kamu bayangkan.

Twitter: #WeLoveGameDevs

Post #WeLoveGameDevs – Tunjukkan Rasa Cintamu Pada Game Developer Melalui Media Sosial muncul terlebih dahulu di Games in Asia Indonesia.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 6222

Trending Articles