Quantcast
Channel: Tech in Asia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 6222

Rangkuman Berita Game Hari Ini – 15 Agustus 2014

$
0
0

Powerpuff Girls: Defenders of Townsville Diskon Besar Untuk iOS

Powerpuff Girl | Screenshot

Melalui game ini kamu bisa kembali menikmati karakter imut namun mematikan ini yang hadir di acara TV zaman dahulu. Dalam ulasan yang pernah disampaikan oleh Billion, dia berkata:

Kesimpulannya, bagi kamu yang sedang mencari game action 2D dengan elemen puzzle yang menarik, jangan tunda lagi untuk membeli PG: DoT. Bagi kamu yang sudah mengenal Powerpuff Girl (entah pria maupun wanita), jadikan game ini sebagai sarana nostalgia dan bagi kamu yang belum mengenal Powerpuff Girl, jadikan game ini untuk sarana mengenal game yang film kartunnya sangat tersohor di negeri Paman Sam.

Jadi inilah saat yang tepat untuk membeli game ini yang turun dari harga Rp 45.000 menjadi Rp 12.000.

Review Powerpuff Girls: Defenders of Townsville (3,5/5)

Apple App Store Link: Powerpuff Girls: Defenders of Townsville, Rp. 12000

Game “Belajar Berjalan Dengan Benar” Ini Akan Tersedia Untuk iOS & Android Dalam Waktu Dekat

Risky Maulana - Yep, dalam Daddy Long Legs ini kalian akan berjuang menggerakkan dua kaki kalian agar bisa melampaui jarak tempuh terjauh kalian sebelumnya dengan selamat. Lewat kekonyolan gameplay yang mengingatkan saya dengan flash game QWOP, saya berani bilang bahwa mobile game ini akan menjadi fenomena Flappy Bird atau Timberman saat dirilis di App Store nanti.


Pasang Radar Kalian Untuk Grimwar, Dungeon RPG Menarik Yang Segera Hadir Untuk iOS & Android

Dalam Grimwar yang mengusung tema fantasi dengan dosis komedi yang menyehatkan di dalamnya ini, kamu akan bermain sebagai seorang hero yang menjelajahi sebuah menara dungeon demi kekayaan harta yang terkandung di dalamnya. Sayangnya belum ada kalender yang pasti dari pihak developer SillyCat Studio, jadi mari kita pantau terus keberadaan game ini di radar mobile game GiA.


MOBA Buatan Crytek Ini Perlihatkan Gameplay Trailer Perdananya

Ya, MOBA berjudul Arena of Fate yang sekarang sudah membuka pendaftaran beta di halaman situs resminya ini, baru saja memperlihatkan gameplay MOBA yang diusungnya melalui cuplikan video yang bisa kamu lihat di atas tadi. Dengan kehadiran tokoh dunia cerita/sejarah seperti Robin Hood, Red Riding Hood, Nikola Tesla, Joan of Arc, dan beberapa karakter lainnya, penampilan MOBA di Arena of Fate ini setidaknya memiliki tema yang lebih berwarna dibandingkan MOBA lainnya.


Assassins Creed Unity Dikabarkan Menyertakan Microtransaction Di Dalamnya

assassins creed unity rangkuman | screenshot

Sekarang kita semua tahu kenapa para assassins ini memakai tutup kepala yang sama, hanya beda di bagian warnanya saja, dasar pelit

Setelah dibuai dengan penampilan video Assassins Creed Unity yang oke punya, kini sebuah detail kecil mengenai keberadaan microtransaction mencuat di antara riuhnya pengumuman Ubisoft di Gamescom 2014. Mengutip laporan OXM, microtransaction yang dijejalkan Ubisoft ini akan lebih kepada pembelian item kosmetik dari masing-masing karakter pemain, dan tidak akan berpengaruh besar terhadap gameplay. Jadi kamu tak perlu khawatir dengan istilah pay-to-win di sini, dan untuk lebih jelasnya apakah hal ini berpengaruh pada permain, lebih baik kita tunggu saja kemunculan Assassins Creed Unity pada 28 Oktober mendatang.


Never Alone, Game Tradisional Suku Alaska Akan Dirilis November Ini

Never Alone | Screenshot

Never Alone yang merupakan game untuk mempromosikan kebudayaan asli Alaska kepada dunia akan segera dirilis 4 November 2014. Game dengan gameplay puzzle platformer ini nantinya akan tersedia untuk PC, PS4, dan Xbox One. Cek trailer dan pembahasan Never Alone melalui pembahasan kami yang sebelumnya.


DayZ Akan Dirilis  Di PS4

DayZ | Screenshot

Game open-world zombie survival yang populer di PC, DayZ akan dirilis di PS4. Hal ini diumumkan Dean Hall yang merupakan kreator DayZ di acara Gamescom 2014. Sayangnya Hall tidak menunjukkan footage dari DayZ versi PS4 sama sekali. Belum diketahui apakah DayZ versi PS4 akan dirilis setelah versi PC keluar dari fase Early Access, atau mungkin PlayStation akan menerima game bermodel Early Access juga.

 

Post Rangkuman Berita Game Hari Ini – 15 Agustus 2014 muncul terlebih dahulu di Games in Asia Indonesia.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 6222

Trending Articles