Moonlight Blade adalah sebuah MMORPG terbaru keluaran Tencent yang berasal dari Cina dan close beta-nya akan dimulai 1 Juli mendatang. Game online yang satu ini bertema bela diri layaknya Age of Wushu, namun ada beberapa feature menarik dari game ini yang membuatnya berbeda. Salah satunya adalah game ini memiliki detail ekspresi wajah yang cukup realistis.
Dalam video di atas bisa kamu lihat bagaimana Moonlight Blade menunjukkan kemampuannya dalam memperlihatkan ekspresi wajah pada sekitar menit ke-2. Kamu bisa lihat bagaimana ekspresi seperti marah, tawa, putus asa, dan terkejut bisa ditunjukkan dengan cukup realistis tanpa menggunakan facial capture. Videonya sendiri menggunakan bahasa mandarin, tapi kamu tidak perlu khawatir jika tidak mengerti isi videonya karena kamu cukup melihat untuk mengerti.
Dalam pembuatan Moonlight Blade, disebutkan kalau developer bekerja sama dengan pembuat film demi mewujudkan pertempuran dalam game yang terasa seperti pertempuran dalam film laga. Selain itu juga, game ini menggunakan data satelit untuk membentuk medan dan lingkungan yang nanti akan dijelajahi. Tidak sampai di situ saja, luas dunia dalam game ini disebut-sebut juga berukuran 18 kali lebih besar dibanding dunia dalam game Skyrim serta memiliki detail yang mencengangkan.
Melihat kehebatan yang ditampilkan MMORPG satu ini, mungkinkah Moonlight Blade bisa menyambangi hype yang sebelumnya dibangun oleh Black Desert? Black Desert sendiri memiliki character customization dan tampilan visual yang mengagumkan dan saya merasa mungkin agak sulit buat Moonlight Blade untuk menandingin kepopuleran Black Desert apalagi belum ada kabar soal lokalisasi Moonlight Blade ke bahasa lain. Kita tunggu saja perkembangan selanjutnya dari Moonlight Blade.
[Via Games in Asia International]
Post MMORPG Terbaru Dari Tencent Ini Menunjukkan Detail Ekspresi Wajah Yang Realistis muncul terlebih dahulu di Games in Asia Indonesia.