Quantcast
Channel: Tech in Asia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 6222

Hack ‘n’ Slash, Game Adventure yang Memaksa Pemain Untuk Melakukan Hack

$
0
0

Double Fine Production, studio dibalik ketenaran game Broken Age yang berhasil memecahkan rekor di Kickstarter baru-baru ini mengumumkan mengenai game terbaru mereka yang berjudul Hack ‘n’ Slash. Hack ‘n’ Slash merupakan game yang awalnya dibuat dalam bentuk prototype untuk sebuah game jam bernama Amnesia Fortnight. Menurut Double Fine Hack ‘n’ Slash dipilih untuk dikembangkan versi komplitnya sekarang karena game ini merupakan salah satu game paling mendapat banyak respons dibanding prototype yang lain.

Genre dari game ini adalah puzzle adventure, namun tidak seperti game adventure biasa, di Hack ‘n’ Slash pemain akan dapat melakukan hacking terhadap game tersebut untuk medapatkan berbagai macam rahasia. Hacking di sini bukan sekedar skill atau item yang menyimulasikan hacking dalam cerita, tapi betul-betul fitur untuk membimbing pemain melakukan hack terhadap game.

Hack 'n' Slash - Screenshot | News

Hack ‘n’ Slash versi prototype yang dirilis di Amnesia Fortnight

Tidak hanya di game saja, bahkan jika kamu membuka official website dari game ini, kamu akan disuguhkan dengan teka-teki dalam bentuk file JPEG yang jika berhasil kamu pecahkan akan memberikan kamu video singkat game ini, salah satu lagu dalam game, serta teka-teki lainnya dalam bentuk text.

Menurut saya pribadi premis dari game ini sangatlah menjanjikan. Dengan game ini, Double Fine dapat mengajarkan orang mengenai dasar dari struktur pengembangan game dengan cara memainkan game itu sendiri. Walaupun game ini berkisar tentang hacking, jangan khawatir kamu tidak dapat memainkan game ini seandainya kamu tidak mengerti banyak tentang komputer, malah game ini mungkin bisa menjadi media yang cocok untuk kamu belajar lebih banyak tentang komputer. Hack ‘n’ Slash akan dirilis di pertengahan pertama 2014 untuk PC, Mac, dan Linux.

Link: Hack ‘n’ Slash – official website

Click here to view the embedded video.

Post Hack ‘n’ Slash, Game Adventure yang Memaksa Pemain Untuk Melakukan Hack muncul terlebih dahulu di Games in Asia Indonesia.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 6222

Trending Articles