Update 15 Desember 2012
Gamer Android sekarang sudah bisa menikmati game yang satu ini lewat Google Play. Sedangkan iOS masih belum ada kabar terutama karena iOS sendiri baru mendapatkan Theatrhythm Final Fantasy kemarin.
Kabar baiknya adalah kamu bisa mendownload game secara gratis, sedangkan kabar buruknya adalah game ini tidak kompatible dengan gadget yang dipunya oleh GameSaku (haha). Ok langsung aja download game card Final Fantasy karya Square Enix yang satu ini lewat link di bawah
[glink]com.mobage.ww.a1174.FINAL_FANTASY_AIRBORNE_BRIGADE_Android[/glink]
Square Enix bekerja sama dengan DeNA akan merilis seri terbaru dari Final Fantasy dengan embel-embel Airborne Brigade untuk pasar Amerika dan Canada. Game ini sendiri sudah terlebih dahulu hadir di Jepang. Gameplaynya akan benar-benar baru dan berbeda dengan game RPG khas Final Fantasy yang selama ini dirilis oleh Square Enix.
Mereka akan membuat sebuah card game dimana kamu bisa saling berinteraksi dengan teman-temanmu dan bekerjasama untuk mengalahkan boss di dalam game. Setiap pemain nantinya akan memiliki kapal terbang miliknya sendiri dan dapat bergabung dengan kapal terbang milik temanmu dan bentuk ini yang dinamakan Airborn Brigade.
Elemen-elemen RPG yang sudah lama melekat kuat pada game Final Fantasy tidak akan dihilangkan begitu saja karena kamu tetap bisa naik level, memperlengkapi diri kamu agar semakin kuat, dan menjalankan berbagai misi yang sudah disediakan. Kenji Kobayashi selaku direktur DeNA, menjelaskan bahwa pihaknya sangat bangga memperkenalkan produk terbaru dari seri Final Fantasy. Lebih lanjut, ia mengatakan untuk memperingati 25 tahun game ini, mereka sengaja membuat gameplay yang berbeda dari seri sebelumnya.
We’re very proud to offer FINAL FANTASY fans based in North America our own take on the themes and ideals of the series with the upcoming launch of the mobile game FINAL FANTASY AIRBORNE BRIGADE.
In celebration of the franchise’s 25th anniversary this year, we have worked hard to create a unique gameplay experience where players can elevate each other through fun, cooperative play.
Memang belum ada kepastian kapan game ini akan keluar di iOS maupun Android. Tetapi kamu bisa melakukan registrasi dengan mencantumkan alamat email kamu pada website Final Fantasy Airborne Brigade untuk mendapatkan kartu eksklusif. Lets hope Indonesia juga kebagian, mengingat ada banyak fans FF disini. #CrossFingers.